Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Desa Bergemuruh, Siap Menangkan Zainal-Arsal


KERINCI, KE

Pilkada Kerinci tinggal menghitung hari. Intensitas pertemuan dengan masyarakat pun masih terus dilakukan. 

Paslon nomor urut 3, Zainal Abidin dan Arsal Apri yang diketahui memiliki aktivitas pertemuan terbatas, dan tatap muka paling tinggi selama ini, Rabu (20/06) menghadiri silaturahmi dan halal bi halal dengan warga 3 Desa, masing masing Koto Tuo, Semumu dan Koto Payang. 

Dalam halal bi halal dan silaturahmi juga dihadiri warga Kecamatan Depati Tujuh dan Air Hangat Timur serta warga rantau dari dua kecamatan tersebut. 

Ada yang menarik dalam silaturahmi dan halal bi halal ini, pasangan yang diusung Partai Gerindra dan PKB ini diarak menuju lokasi acara menggunakan bendi (delman.red). 

"Ini merupakan bentuk dukungan kepada Zainal Abidin dan Arsal Apri, kami warga Depati Tujuh siap memenangkan putera terbaik Depati Tujuh," ujar Afrianto, warga Depati Tujuh kepada media ini. 

Pada kesempatan ini, tokoh Kerinci yang merupakan mantan Sekda Kerinci, H. Dasra, MTP, mengajak warga untuk membulatkan tekad memenangkan pasangan Kerinci Hebat ini. 

"Ini saatnya kita memenangkan putera terbaik kita, demi masa depan Kerinci 5 tahun ke depan," tukasnya. 

Sementara itu, Ketua Lembaga Adat Depati Tujuh, Drs. Usmanadi, DPT, juga mengatakan hal yang demikian. 

Menurutnya, saat ini warga Depati Tujuh sudah membulatkan tekad untuk memenangkan putera terbaiknya yang saat ini maju sebagai Calon Wakil Bupati Kerinci, mendampingi Zainal Abidin sebagai Calon Bupati Kerinci," tukasnya. 

Sementara itu, Cabup Kerinci, Zainal Abidin, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 1439 H, serta memohon maaf atas segala kesalahan baik disengaja atau pun tidak.

Ia menambahkan, semangat kebersamaan ini hendaknya harus terus dilanjutkan sampai tanggal 27 Juni 2018 untuk datang ke TPS dan mencoblos pasangan nomor urut 3. 

Bersama Arsal Apri, Zainal Abidin menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua tim pemenangan dan relawan serta masyarakat yang telah setia memberikan dukungan dan mendoakan pasangan Kerinci Hebat untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kerinci. 

Terakhir, Zainal Abidin mengajak masyarakat untuk hadir pada kampanye akbar yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 23 Juni 2018 di lapangan Merpati Hiang. (Mc24)