Pecah, Simpatisan AZ-AS Sesaki Lokasi Pengukuhan Tim Pemenangan
KERINCIEXPOSE.COM - Masyarakat 4 Desa Sungai Liuk Kecamatan Pesisir Bukit semakin solid menentukan sikap untuk memenangkan pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Sungai Penuh nomor urut 1 Ahmadi Zubir-Alvia Santoni. Hari ini minggu (25/10), simpatisan AZ-AS membanjiri Sungai Liuk yang notabennya adalah tanah kelahiran dari Ahmadi Zubir.
AZ-AS Hadir dalam rangka pengukuhan tim pemenangan, acara tersebut dihadiri oleh para tokoh masyarakat, pemuda dan emak-emak Srikandi.
Tokoh masyarakat 4 Desa Sungai Liuk Darul Samin, DPT dalam sambutannya mengatakan, masyarakat 4 Desa Sungai Liuk sudah lama mengidamkan AZ-AS untuk memimpin Kota Sungai Penuh, dan masyarakat siap all out memenangkan pasangan Ahmadi-Antos pada Pilwako 9 Desember nanti.
"Tidak ada kata lain selain AZ-AS, kita menangkan Ahmadi-Antos demi terwujudnya Kota Sungai Penuh yang maju dan berkeadilan," ujarnya.
Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa masyarakat 4 Desa Sungai Liuk menginginkan perubahan bagi Kota Sungai Penuh, tim dan simpatisan AZ-AS akan siap all out untuk memenangkan duet duo akademisi ini.
"Yakinlah, duet duo akademisi ini mampu membuat perubahan untuk Kota Sungai Penuh," ucapnya.
Dikesempatan yang sama, dukungan dari masyarakat 4 Desa Sungai Liuk ini disambut dengan baik oleh Cawako Ahmadi Zubir, dikatakannya dirinya berterima kasih kepada seluruh simpatisan tim dan masyarakat yang sudah menyatakan sikap dan dukungan untuk memenangkannya pada Pilwako 9 Desember nanti, karena 4 Desa Sungai Liuk merupakan basis utama dari AZ-AS.
"Terima kasih atas dukungannya, mari kita bekerja dengan semangat kebersamaan untuk menjemput kemenangan di Pilwako nanti," ungkap Ahmadi. (064)