Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Segera Launching, Lokasi Lahan Abu Vulkanik Gunung Kerinci Jadi Objek Wisata Baru

 

Lahan pertanian tertimbun abu vulkanik gunung Kerinci jadi objek wisata. Foto: Ist

Kerinciexpose.com - Lahan Pertanian warga yang tertimbun material Abu Vulkanik, dari Puncak Gunung Kerinci, di desa Sungai Rumpun, kecamatan Gunung Tujuh, kabupaten Kerinci, ternyata mendatangkan berkah bagi masyarakat sekitar.

Area yang sekitar 25 Hektare yang merupakan lahan tidur masyarakat tersebut, yang disebut mirip dengan lokasi wisata di kawasan Gunung Bromo itu, cukup menarik pengunjung untuk berfoto di lahan yang yang telah dipadati abu vulkanik tersebut.

Hal tersebut menjadi peluang Pemerintahan desa Sungai Rumpun, kecamatan Gunung Tujuh, untuk menjadi lokasi tersebut sebagai Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) untuk meningkatkan PAD. Pihaknya juga sudah membuat nama BUMDES Wisata Maro Alam Sungai Kaluang.

Kades Sungai Rumpun, H. Herman, mengatakan bahwa untuk lokasi Lahan pertanian yang tertimbun material abu dari puncak Gunung Kerinci, sudah dijadikan sebagai BUMDES, untuk meningkatkan PAD desa serta meningkatkan ekonomi masyarakat.

"Ya, untuk setiap hari selalu ada pengunjung yang datang untuk menikmati suasana alam seperti berfoto bersama keluarga. Tapi yang paling ramai itu hari Minggu dan hari libur mencapai 500-1000 pengunjung,"ujar Kades Sungai Rumpun.

Untuk wisata milik desa tersebut, lanjut Herman, sudah mengajukan proposal kepada Bupati Kerinci untuk menghadiri peresmian wisata BUMDES, dengan nama Maro Alam Sungai Kaluang.

"Sudah kita ngadap Pak Bupati, nanti pak Bupati yang akan melakukan pemotongan pita, rencananya tanggal 19 Maret mendatang, kita akan melaksanakan peresmian BUMDES kita,"jelasnya.

Dia menyebutkan, untuk lokasi tersebut ada beberapa wahana bermain yang disiapkan bagi pengunjung dan anak-anak untuk menikmati wisata yang disebut dengan Maro Alam Sungai Kaluang.

"Ada taman Ladeh Park, Taman Permadani Vulkanik, taman Imbo Juang R-Sofgan alam Sutra, Taman Danau Undan, Wahana Danau Pasir Hitam Tanjung Gerugo dan Wahana Hiburan masyarakat,"sebutnya.

Sementara itu Bupati Kerinci, H. Adirozal menyambut Baik dengan rencana Pemerintah Desa Sungai Rumpun, menjadikan lahan yang tertimbun material Abu Vulkanik tersebut menjadi Bumdes baru bagi Desa.

"Ya, Kades Sungai Rumpun telah menghadap menyampaikan akan meresmikan BUMDES tersebut pada tanggal 19 Maret mendatang. Kita sarankan juga membuat layang-layang, sehingga membuka lapangan kerja bagi masyarakat sekitar,"tandasnya.(Din)