Ratusan Pejabat Di Pemkab Kerinci Dilantik
Sekitar 230 pejabat eselon II, III, dan IV serta Camat dilantik Wakil Bupati Kerinci Ir H Ami Taher di aula Kantor Bupati Kerinci, Selasa, 31/12. |
Pelantikan dilakukan Wabup Ami Taher, karena Bupati Kerinci Adirozal informasinya sedang berada diluar daerah.
Informasi yang diperoleh sejumlah pejabat yang dilantik di antaranya Noviar Zein, Ardinal, Safrudin dan ratusan lainnya.
Pantauan Media ini, Saat ini pelantikan masih berlangsung di Kantor Bupati Kerinci. Ratusan masyarakat, keluarga dan kolega pejabat juga tampak hadir menyaksikan prosesi pelantikan. (064)